Setiap dinas pemadam kebakaran yang ada di seluruh wilayah Indonesia pasti memiliki kendaraan pemadam kebakaran, atau biasa dikenal dengan mobil pemadam kebakaran, dan peralatan penyelamatan yang diperlukan agar mendukung kinerja tim pemadam kebakaran. Mobil pemadam kebakaran umumnya tersedia dalam enam jenis utama, yaitu Fire Truck, Fire Ladder, Mining Field Fire Service, Airport Crash Tender, Rescue, Forestry, dimana semuanya bekerja secara berlainan sesuai fungsi dan harus memenuhi persyaratan yang berbeda-beda.

Ayaxx memiliki seluruh tipe mobil pemadam kebakaran yang disebutkan sebelumnya, yang disesuaikan dengan kondisi lokasi operasi dan sudah dipakai di seluruh Indonesia Untuk informasi lebih lengkap, simak rangkumannya di bawah ini.

baca juga: Bangga Buatan Indonesia, Karoseri Mobil Pemadam Kebakaran AYAXX sudah ada sejak tahun 1996

Berbagai Jenis Mobil Pemadam Kebakaran

1. Fire Truck

Fire Truck adalah jenis mobil pemadam kebakaran yang fungsinya berada di perkotaan atau area pemukiman warga, juga dikenal dengan City Fire truck, dalam jenis ini mengutamakan kelincahan dan kecepatan yang disesuaikan kondisi jalan dan pemukiman dalam kota atau daerah. Fire Truck terbagi sesuai kapasitas air yang dibutuhkan untuk memadamkan api, dilengkapi pompa dan seluruh peralatan pemadam, tipe yang ada saat ini adalah 3000 liter, 4000 liter, 5000 liter, 6000 liter, 10000 liter, dan 12000 liter.Juga tersedia Fire truck Water Supply PTO dan Portable dengan fungsi pembawa air untuk mendukung mobil pemadam utama agar semakin efisien untuk melakukan penyelamatan saat terjadi kebakaran, dengan ciri khas bentuk tangki air yang dapat dilihat pada bagian belakangnya.

2. Fire Ladder

Fire Ladder, (juga dikenal dengan truk tangga) dipergunakan untuk evakuasi korban maupun menjangkau di area yang diperlukan alat bantu tangga, umumnya gedung. Dengan ketinggian yang mampu dicapai oleh Fire Ladder berada pada 10 hingga 72 meter.Fire Ladder berkembang dengan tipe yang ada di Indonesia adalah Fire Ladder dan Skywalker dengan sistem hidrolik, serta Telescopic Ladder disesuaikan dengan teknologi yang digunakan.

 

3. Mining Field Fire Service

Mining Field Fire Service merukapakan unit khusus yang beroperasi di area industri sektor pertambangan dan migas, unit pemadam kebakaran ini dikelola dan dijalankan disetiap perusahaan yang diharuskan mempunyai unit dan divisi dalam keselamatan kerja. perbedaan dengan jenis mobil pemadam kebakaran lainnya terletak pada warna, yaitu warna kuning buah lemon, dengan perlengkapan dan spesifikasi kendaraan yang mempunyai tenaga kuda yang lebih besar jika dibandingkan dengan Fire Truck yang ada di perkotaan.Tipe Mining Field Fire Service yang berkembang di Indonesia adalah jenis single cabin dan double cabin dengan kualifikasi dan spesifikasi kendaraan heavy rescue.

4. Airport Crash Tender

Mobil pemadam kebakaran bandara udara atau airport, dengan satuan unit kebakaran bandara udara yang terdapat di fasilitas pesawat udara dan helikopter dapat lepas landas di aerodrome, bandara, dan pangkalan udara militer.Mobil Pemadam Kebakaran bandara adalah mesin yang sangat kuat. Dengan akselerasi yang relatif baik untuk ukuran dan beratnya, mampu melewati medan kasar di luar area bandara, membawa air dan busa pem

adam kebakaran berkapasitas besar, dilengkapi dengan pompa berkapasitas tinggi yang kuat dan meriam air / busa, dan mampu mengirimkan media pemadam kebakaran jarak jauh. Mereka dapat dipasang pada sasis beroda 4×4, 6×6, atau bahkan 8×8. Untuk mengurangi radius beloknya, unit roda 8×8 mungkin memiliki keempat roda depan yang dapat dikemudikan.Organisasi Penerbangan Sipil Internasional (ICAO) telah memberikan standar dan praktek yang direkomendasikan pada kategori pemadam kebakaran penyelamatan aerodrome sipil. Layanan penyelamatan dan pemadam kebakaran bandara mengoperasikan banyak kendaraan spesialis untuk memberikan perlindungan darurat di bandara. Mereka termasuk:Type I, Type II, Type III, Type IV, Type V, dan Compact Emergency Vehicles.

5. Rescue

Truk Rescue diperkenalkan dengan warna merah yang sama dengan mobil pemadam kebakaran lainnya, ada beberapa kondisi khusus dengan penggunaan warna oranye untuk digunakan tim penyelamatan dan penanggulangan bencana alam.Spesifikasi untuk jenis Mobil Pemadam Kebakaran ini dipergunakan susuai perlengkapan keamanan dan keselamatan yang dibawanya, seluruh spesifikasi pada jenis mobil pemadam kebakaran lainnya diaplikasikan ke mobil rescue ini, mobil rescue sendiri terbagi dalam Heavy Rescue, Medium Rescue dan tipe mobil bak semi truk atau RIV – Rapid Intervention Vehicle.

 

6. Forestry

Forestry adalah jenis yang terakhir untuk kendaraan pemadam kebakaran yang ada di Indonesia, untuk kategori ini kendaraan dipergunakan di area hutan sesuai demografi yang ada di Indonesia.Unit pemadam kehutanan atau dikenal dengan polisi kehutanan memanfaatkan kendaraan ini sebagai penunjang kinerja mereka, dengan medan yang berat, jenis kendaraan yang ada lebih kecil dan lebih kuat di dalam area hutan.

baca juga: Kebakaran besar di Kramat-Kwitang dan terbentuknya damkar di Indonesia

Seiring inovasi teknologi yang dilakukan setiap tahun, mobil pemadam kebakaran menjadi lebih maju. Saat ini, diketahui bahwa mobil pemadam kebakaran akan terus menjadi alat integral dalam upaya pemadaman kebakaran, dan hanya akan menyelamatkan lebih banyak nyawa di tahun-tahun mendatang.

MOBIL PEMADAM KEBAKARAN TERBARU POPULER

Mobil Pemadam Kebakaran, Jenis Mobil Pemadam Kebakaran, Fire Truck Indonesia, Karoseri Pemadam Terbaik Se-Indonesia